Polisi masih menyelidiki kasus prank laporan KDRT Baim Wong dan istrinya, Paula Verhoeven. Baim Wong dan Paula berdalih ingin memberikan edukasi dengan konten videonya itu.
Meski demikian, polisi tetap mengusut Baim Wong dan Paula. Pasangan selebritis ini akan diperiksa kembali terkait adanya laporan lain ke polisi.
Seperti diketahui, polisi menerima tiga laporan masyarakat terkait Baim Wong dan Paula. Ketiga laporan tersebut diproses polisi.
Baim Wong-Paula Diperiksa Lusa
Kasi Humas Polres Metro Jakarta Selatan AKP Nurma Dewi mengatakan penyidik akan memeriksa Baim Wong dan Paula pada Kamis (13/10). Kali ini, Baim dan Paula diperiksa terkait dugaan ITE.
"Dia kan dilaporkan dua kasus. Yang kasus pertama itu besok itu mengundang cameraman, kemudian yang kasus kedua yang Undang-Undang ITE itu memanggil Saudari Paula sama Baim Wong," kata Kasi Humas Polres Metro Jakarta Selatan saat dihubungi wartawan, Senin (10/10).
Sebagai informasi, Polres Metro Jakarta Selatan menerima dua laporan atas Baim Wong terkait konten prank laporan KDRT yang dilakukan Baim bersama istrinya, Paula Verhoeven. Laporan kedua atas Baim Wong diterima polisi pada Selasa (4/10).
Laporan kedua itu dilayangkan oleh pria berinisial ARH dengan nomor polisi LP/2394/X/2022/RJS. Laporan itu terkait pelanggaran Undang-Undang Informasi dan Transaksi Elektronik (ITE) soal dugaan penyebaran berita bohong.
"Yang satu (Pasal) 220 (KUHP), yang satu ITE," ujarnya.
Baca di halaman selanjutnya: tim kreatif diperiksa
Simak Video: Imbas Konten Prank KDRT, Tim Baim Wong dan Paula Akan Diperiksa
https://ift.tt/d7Qy5Nn
October 11, 2022 at 08:25AM
No comments: