Penukaran tiket konser BLACKPINK berlanjut hari ini. Polda Metro Jaya mengimbau pengguna jalan menghindari kawasan GBK Senayan, Jakarta, demi mencegah macet.
Pengguna jalan diimbau tidak melintas di kawasan tersebut mulai pukul 10.00 WIB sampai 22.00 WIB, Jumat (10/3/2023).
"Bagi pengguna jalan diimbau agar menghindari Kawasan GBK Senayan pada pukul 10.00-22.00 WIB dikarenakan ada kegiatan penukaran tiket konser musik 'Blackpink' yang berpotensi terjadinya Kemacetan arus lalu lintas," tulis TMC Polda Metro Jaya melalui Instagramnya @tmcpoldametro dilihat detikcom.
Polisi mengimbau fans yang hendak menukar tiket konser BLACKPINK menggunakan kendaraan pribadi. Fans diimbau menggunakan transportasi umum untuk menuju lokasi penukaran tiket.
"Bagi pengunjung diimbau agar menggunakan moda transportasi umum," ujar Polda Metro.
Saksikan Live Detik Pagi:
Simak juga 'K-Talk: Dunia BLACKPINK di Jakarta':
(dek/haf)https://ift.tt/NCZEMP7
March 10, 2023 at 08:36AM
No comments: